Day 8 Prakerin Di Excellent ~ Melatih Kecepatan Dalam Pembelajaran Part2

 HARI KE-DELAPAN PKL

Halo semuanya kembali lagi di blog saya, oh iya mungkin untuk blog kali ini sedikit berbeda dari yang kemarin tapi topiknya tetap tentang kegiatan saya prakerin, bang kok dibikin berbeda kenapa bang? , ya biar ga bosen aja si sama ga monoton, jadi yang baca juga biar seru hahaa.. lanjut ke blognya yu.

Hari ini adalah hari ke- delapan saya melaksanakan prakerin di Excellent dan biar semuanya juga tau kalo di Excellent itu beda dari tempat prakerin lain- nya, disini kami benar- benar dituntut untuk mau belajar kembali terlebih lagi untuk saya yang tidak punya basic tentang IT, saya lebih ke networking, oh ya Excellent ini yang utama itu bergerak di bidang email server, jadi ketika saya prakerin disini saya benar- benar belajar dari nol. awalnya emng pusing karna harus mempelajari linux dari awal tapi ini juga termasuk ilmu baru buat saya, itu yang membuat saya menjadi exicted prakerin disini.

Seperti biasa pagi hari saya diawali dengan sholat shubuh dan disempatkan dengan olahraga walau hanya beberapa menit setidaknya setiap hari masih bisa ber- olahraga. Saya berangkat pukul 06.30 berangkat lebih pagi karena membawakan kendaraan sendiri demi menghindari hal- hal yang tidak diinginkan. Beberapa menit diperjalan saya pun sampai di kantor dan ternyata sudah ada Shefa yang datang lebih dulu, seperti biasanya kami menunggu pintu di buka- kan oleh Bang Gun, setelah pintu dibuka- kan oleh Bang Gun kami pun masuk dan seperti biasa kami menunggu Mas Ridwan yakni pembimbing kami untuk melaksanakan briefing pagi, tapi ternyata pagi hari tadi kantor sedang sibuk- sibuknya dan Mas Ridwan menyuruh kami untuk langsung naik ke ruangan saja dan briefing- nya nanti ketika saya sudah diatas. Sesampainya kami di meka kerja kami, kami langsung melanjutkan tugas kemarin yang tidak selesai, di sela- sela kami mengerjakan tugas ternyata kami diajak oleh Mas Andes untuk membantu- nya mengambil barang Pak Bos dirumah beliau dan ini kali pertama saya kerumah Pak Bos, ternyata rumah Pak Bos tidak jauh dari kantor dan ketika saya masuk saya langsung terpukau dengan isi rumahnya yang benar- benar di manage agar bisa dipakai untuk segala kegiatan mulai dari ruang gym, ruang gaming, ruang musik dan masih banyak lagi, benar- benar rumah impian dan menjadi wishlist saya untuk masa depan, singkat cerita kami pun sudah kembali ke kantor dan kami pun kembali melanjutkan tugas kami, tugas kali ini benar- benar memakan waktu kami sampai search ke berbagai web dan akhirnya dengan bantuan ChatGpt kami bisa menyelesaikannya. beberapa jam berlalu karena satu tugas waktu saya kemakan hingga istirahat, ini membuat pekerjaan kami menjadi lambat hingga waktu kami istiharat tiba. Setelah istirahat kami kembali melanjutkan tugas kami dimulai dengan modul 6 dan target hari ini semoga bisa sampai modul 8. Di sela- sela saya mengerjakan tugas tiba- tiba dipanggil Pak Bos ternyata beliau butuh bantuan untuk mengerjakan value proposition canvas, saya pun langsung mengerjakannya karena ditunggu hingga sore ini, setelah selesai saya pun langsung melanjutkan tugas saya dengan cepat karna target hari ini adalah sampai modul 8 dan waktu juga sudah menunjukan jam 2 siang ditakutkan tidak selesai seperti kemarin. 

Beberapa jam pun berlalu akhirnya saya menyelesaikan tugas hingga modul 8 akhirnya saya pun bisa bernafas dengan lega, dan tepat sekali selesai- nya satu jam sebelum jam kami pulang, jadi masih ada waktu untuk menulis laporan dan membuat blog. Mungkin cukup sekian untuk blog kali ini, kalian tau tidak guys? ternyata blog dan laporan kemarin sudah bersih dari salah kata(typo) senang banget walau hanya tidak ada salah kata lgi setidaknya lebih better lah ya dari kemarin- marin. Terima kasih sudah mau membaca sampai akhir.


SEE YOU IN THE NEXT BLOG

Komentar

Postingan Populer