Day 12 Prakerin Di Excellent ~ Melatih Kecepatan Dalam Pembelajaran END

HARI KE-DUA BELAS PKL

Halo, semuanya! Kembali lagi di blog saya. Hari ini adalah hari terakhir untuk pembelajaran Adinusa. Alhamdulillah, sesuai target yang diharapkan, yakni selesai pada hari Selasa atau dini hari. Ini akan menjadi bagian terakhir dalam chapter "Melatih Kecepatan dalam Pembelajaran". Lanjut ke blog kali ini yang masih sama seperti kemarin, tentang kegiatan saya selama prakerin. Langsung saja menuju topik utamanya.

Pagi hari seperti biasa diawali dengan kegiatan yang sama, yakni shalat subuh dan olahraga. Kenapa isi awalnya selalu sama? Karena itu adalah kegiatan rutin saya setiap pagi dan tidak mungkin ketinggalan sebelum memulai hari. Singkat cerita, saya sudah sampai di kantor dan seperti biasa datang lebih awal bersama Shefa, tapi kali ini kita tidak hanya berdua, tetapi bertambah 1, yakni Caca, anak baru yang juga melaksanakan PKL di Excellent. Pagi ini diawali dengan briefing bersama pembimbing kami, Mas Ridwan. Kalian tahu, saya sudah tidak ada catatan tentang salah penulisan kata (typo), tetapi dengan bantuan AI, hehe. Kami juga memberi tahu kalau kami mengoreksi tulisan kami menggunakan AI demi hasil yang sempurna dan waktu yang mepet, jadi kami menggunakan AI untuk mengoreksinya.

Pagi ini saya di-DM oleh Pak Bos untuk dimintai tolong membuat diagram alir, dan saya langsung mengerjakan tugas tersebut demi mengejar waktu karena saya tidak mau menjadi repot karena bersantai-santai seperti kemarin. Untungnya, diagram alir ini tidak begitu susah seperti mendesain di Canva waktu itu, jadi saya bisa menyelesaikannya tidak terlalu lama. Setelah selesai, saya pun langsung mengirim ke Pak Bos untuk dimintai keterangan apakah sudah cukup atau harus ada yang direvisi kembali. Alhamdulillah, ternyata sudah cukup. Setelah selesai mengerjakan tugas dari Pak Bos, saya melanjutkan tugas Adinusa kembali, dimulai dengan modul 19, yakni tentang Basic Troubleshooting. Di modul ini terdapat satu kuis yang saya kira sulit karena terdapat pemberitahuan saat membaca modulnya, tetapi saya menemukan caranya, entah cara curang atau tidak, karena saya hanya menginstal ulang apache2 dan mengaktifkannya. Kuis pun selesai dengan nilai sempurna.

Setelah selesai dengan modul 19, saya melanjutkan ke modul terakhir dari Adinusa, yakni modul 20. Di modul ini hanya berisi challenge dari modul sebelumnya, terdapat 4 challenge. Beberapa jam berlalu, alhamdulillah saya telah menyelesaikan modul Adinusa ini dengan menyelesaikan 4 challenge yang terdapat pada modul 20. Tetapi, saya masih mendapatkan tugas untuk menyelesaikan kuis modul 16, yakni tentang Firewall, yang kemarin tidak mendapatkan nilai sempurna. Singkat cerita, saya berhasil menyelesaikannya walaupun harus mencari-cari jawaban dengan menanyakan di grup Discord server Adinusa dan juga mencari di browser. Akhirnya, saya bisa menyelesaikannya dengan bantuan AI kembali, yakni ChatGPT. Dengan begini, tugas Adinusa saya telah selesai, dan setelah selesai saya pun mendapatkan sertifikat dari Adinusa. Lega rasanya bisa menyelesaikan pelatihan Adinusa ini karena ini termasuk pertama kalinya buat saya, dan saya pun senang sekali karena mendapatkan sertifikat, haha.

Tak terasa waktu menunjukkan jam 15.00. Setelah menyelesaikan tugas saya, saya pun langsung menulis laporan dan blog untuk dilaporkan ke Pak Bos terkait kegiatan hari ini di kantor. Ini akan menjadi bagian terakhir dari chapter "Melatih Kecepatan dalam Pembelajaran". Saya mau mengucapkan terima kasih kepada Adinusa karena sudah menyediakan pelatihan gratis yang lengkap, dan saya pun jadi mengerti banyak tentang Linux. Saya juga berterima kasih kepada pembimbing saya, Mas Ridwan, yang telah memberikan kami materi Adinusa ini. Mungkin cukup sekian untuk hari ini. Oh iya, saya juga mau berterima kasih kepada diri saya sendiri karena masih mau berjuang hari ini. Semoga ke depannya kita bisa bekerja sama lebih baik lagi. Sampai berjumpa di chapter pembelajaran selanjutnya, dadah.....


SEE YOU IN THE NEXT BLOG

Komentar

Postingan Populer