Day 21 Prakerin Di Excellent ~ Jurnal Yang Membuat Repot

HARI KEDUA PULUH SATU PKL

Halo semuanya! Hari ini adalah hari kedua puluh satu saya melaksanakan prakerin di Excellent. Langsung saja menuju blognya.

Pagi ini sangat cerah. Saya mengawali hari ini dengan berolahraga tipis-tipis. Singkat cerita, saya sudah sampai di kantor jam 07.23, sedikit telat dari biasanya karena jalanan hari ini sangat macet tidak seperti biasanya. Untungnya, hanya di jalanan dekat rumah saja yang macet. Ketika sudah di Perumnas 3, sudah lancar dan saya tidak menjadi telat.

Pagi ini diawali dengan briefing pagi terkait kinerja saya pada hari Kamis dan Jumat. Alhamdulillah, saya tidak mendapat koreksi yang banyak, hanya beberapa kata saja yang kurang tepat. Setelah tidak ada yang dibahas lagi terkait kinerja kami, Mas Ridwan sempat menyinggung, "Bagaimana dengan progres jurnal kalian?" Mas Ridwan menanyakan hal tersebut karena kami sempat memberitahu bahwa softcopy lampiran jurnal kami sempat direvisi oleh pihak sekolah.

Dikarenakan hal itu, Mas Ridwan kembali menanyakan untuk kepastian. Beliau sangat baik sekali karena tidak mau sampai kami menjadi keteter karena jurnal yang selalu direvisi. Kami diminta untuk menanyakan kepada pembimbing kami di sekolah demi meminta kepastian agar tidak menumpuk karena sudah sebulan kami tidak meminta tanda tangan untuk lampiran jurnal mingguan.

Setelah selesai briefing, saya langsung menuju meja kerja dan setelah sampai, saya langsung menanyakan kembali kepada pembimbing kami di sekolah tentang jurnal dan softcopy lampiran jurnal. Sebenarnya, saya sudah sedikit kesal karena sudah mem-print softcopy yang sebelum direvisi dan sudah saya isi sebagian untuk menyicil. Alhamdulillah, setelah menanyakan, saya langsung mendapat balasan untuk jurnal dan softcopy lampiran jurnal.

Setelah mendapatkan kejelasan tentang jurnal dan softcopynya, saya langsung mengubah format dan mengedit sesuai dengan format yang diinginkan sekolah. Ternyata tidak terdapat banyak perubahan pada file softcopy-nya, yang beda hanya ada beberapa format yang dihilangkan saja. Lumayan lama saya mengedit file tersebut karena ketika file PDF diubah menjadi file Word, formatnya akan berantakan sekali dan harus merapikan satu per satu.

Setelah selesai mengedit, saya melanjutkan pembelajaran saya, yakni meneruskan modul Udemy Linux Red Hat. Hari ini saya memulainya dengan section 4 poin 1 dan di poin 4 ini terdapat 15 poin. Memang sedikit dibandingkan modul Adinusa, tetapi di modul Udemy ini video pembelajarannya bisa sampai 1 jam lebih pada setiap poinnya. Namun, di sini tidak terdapat lab seperti di Adinusa.

Walaupun tidak terdapat lab pada modul Udemy, penjelasannya sangat lengkap. Mungkin karena sangat lengkap, setiap poin bisa mencapai 1 jam. Jujur, modul ini sangat membantu bagi pemula yang ingin mulai mengoperasikan Linux Red Hat karena memang lengkap, mulai dari cara membuat akun, cara instalasi, sampai semua perintah-perintah dasar dijelaskan dengan detail dan dipraktekkan secara langsung di videonya juga.

Mungkin hanya segini saja untuk blog kali ini. Terima kasih untuk diri sendiri yang sudah berjuang hari ini. Semoga esok bisa bekerja sama kembali. Terima kasih sudah mau membaca sampai akhir. Sampai jumpa di blog selanjutnya. Babai...


SEE YOU IN THE NEXT BLOG

Komentar

Postingan Populer